BERITA UNIK

Memar di Paha dan Penyebabnya

Memar di Paha, Ketahui Penyebab dan Penanganannya - Alodokter

PELANGIQQ LOUNGE – Memar di paha dapat muncul setelah terbentur benda keras. Kondisi ini umumnya tidak berbahaya dan dapat hilang dengan sendirinya. Meski begitu, langkah penanganan tetap diperlukan agar memar dapat sembuh dalam waktu yang lebih singkat. Memar di Paha dan Penyebabnya

Memar di paha umumnya ditandai dengan perubahan warna pada kulit menjadi merah, kebiruan, ungu, bahkan hitam. Hal ini bisa terjadi karena adanya darah yang merembes ke jaringan di sekitar area paha akibat benturan keras atau cedera.

1. Menggunakan kompres dingin

Saat mengalami memar di paha, Anda dapat mengompres area memar menggunakan es maupun air dingin. Pemberian kompres dingin mampu memperlambat aliran darah ke area yang mengalami cedera, sehingga dapat mengurangi luka memar pada kulit. 

Untuk melakukannya cukup mudah, Anda hanya perlu mengompresnya dengan air dingin menggunakan handuk di bagian paha yang memar. Kompres selama 15–20 menit sebanyak 3 kali sehari.

2. Memosisikan paha yang memar lebih tinggi

Cara lain untuk meredakan memar di paha adalah dengan memosisikan paha lebih tinggi dari dada. Posisi ini dapat mengurangi aliran darah ke area luka sehingga memar tidak makin melebar. Anda bisa menggunakan bantal untuk mengganjal paha yang mengalami memar.

3. Memperbanyak istirahat

Penanganan memar di paha yang tidak kalah penting adalah dengan memperbanyak istirahat. Anda bisa melakukannya dengan cara menghindari aktivitas yang melibatkan area paha, seperti berjalan dan berlari.

4. Menutup atau membalut area memar

Selain mengistirahatkan area memar, Anda juga bisa menutup atau membalut memar di paha menggunakan perban elastis, terutama untuk luka memar yang disertai dengan pembengkakan. Hal ini bertujuan untuk mengurangi nyeri dan mencegah luka memar bertambah parah. 

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *