BERITA UNIK

Cara Menghilangkan Panu di Wajah dalam 1 Hari

5 Cara Menghilangkan Panu di Wajah dalam 1 Hari - Alodokter

PELANGIQQ LOUNGE – Cara menghilangkan panu di wajah dalam 1 hari bisa dengan krim antijamur, bahan alami, atau obat oles resep dari dokter. Cara penggunaan obat untuk panu ini perlu hati-hati agar tidak memperburuk kondisi atau menyebabkan iritasi pada wajah.

Panu biasanya muncul di area bahu, punggung, dada, kulit di bawah payudara, atau lekukan lengan. Namun, tak jarang juga panu muncul di wajah sehingga mengganggu penampilan. Oleh karena itu, di perlukan pengobatan yang paling cepat dan efektif untuk menghilangkannya.

1. Gunakan sabun cuci muka dengan kandungan zinc pyrithione

Untuk menghilangkan panu di wajah dalam 1 hari, gunakanlah sabun cuci muka yang mengandung zinc pyrithione. Kandungan ini bersifat antibakteri dan antijamur yang dapat mencegah infeksi dan menghambat pertumbuhan jamur penyebab panu. Zinc pyrithione juga efektif meredakan gatal dan mengurangi jerawat di wajah.

Bahan kimia ini biasanya di kombinasikan dengan selenium sulfide dan sering di temukan dalam produk sampo antiketombe.

2. Oleskan krim atau salep clotrimazole

Cara menghilangkan panu di wajah dalam 1 hari juga bisa dengan penggunaan krim atau salep yang mengandung clotrimazole. Obat antijamur ini bisa di beli secara bebas, tetapi tetap pastikan penggunaannya sesuai dengan dosis yang tertera di kemasan.

Krim atau salep yang mengandung clotrimazole 1% biasanya perlu di oleskan secukupnya ke area panu sekitar 2–3 kali sehari. Pastikan obat oles ini tidak mengenai bibir dan mata.

3. Oleskan krim miconazole

Krim antijamur miconazole juga bisa menjadi cara menghilangkan panu di wajah dalam 1 hari. Krim antijamur ini biasanya direkomendasikan untuk panu yang telah menyebabkan kulit gatal dan berisik. Sama seperti obat antijamur lainnya, miconazole bekerja dengan cara menghentikan pertumbuhan jamur penyebab infeksi.

Cara menggunakan krim ini tergolong mudah, cukup oleskan tipis-tipis untuk menutupi kulit yang terkena panu dan area sekitarnya. Gunakan krim antijamur ini sesuai dosis dan dalam jangka waktu yang tertera pada kemasan produk. Hentikan penggunaan krim miconazole bila muncul tanda-tanda iritasi, seperti ruam atau perih.

4. Gunakan obat antijamur resep dokter

Jika berbagai obat antijamur yang dijual bebas tidak cukup ampuh menghilangkan panu di wajah, konsultasilah ke dokter agar mendapatkan obat resep. Contoh obat antijamur resep paling ampuh yang diresepkan dokter adalah krim oles ketoconazole. Krim ini biasanya dioleskan tipis-tipis pada area panu sebanyak 1 kali dalam sehari sesuai saran dokter.

Anda tidak boleh menggunakan obat ini lebih sering atau lebih lama dari dosis karena dapat menyebabkan iritasi kulit dan jerawat. Sebaliknya, jika Anda berhenti menggunakannya terlalu cepat, panu mungkin akan kambuh kembali.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *